Review CDN imagekit, CDN gambar keren yang menawarkan banyak fitur
RYANID.MY.ID - CDN adalah singkatan dari Content Delivery Network yang artinya sebuah layanan jaringan yang bisa mendistribusikan konten dengan cepat ke berbagai tempat, cdn umumnya akan mendistribusikan konten ke banyak server di seluruh dunia dalam bentuk cache agar bisa di akses lebih cepat.
Telegram memanfaatkan CDN untuk mendistribusikan konten dan menyimpan konten, makanya nggak heran kalau kita download dan upload file di telegram terasa lebih cepat. Dalam dunia blogger kita butuh media tempat menyimpan gambar, di blogger.com sudah di sediakan yang nama nya google photos.
Jika kamu mengunggah gambar dari blogger.com, sebenernya gambar yang kamu unggah tersimpan dalam album google photos. Ini merupakan salah satu kelebihan blogger, kita di berikan gratis penyimpanan maksimal 15 Gb per akun untuk menampung semua konten pada produk google yang kita gunakan.
Ketika pindah ke wordpress, hosting gambar jadi salah satu masalah terbesar bagi saya. Karena pada faktanya, gambar membuat banyak request ke server sehingga server bisa mengalami overload, jika ada satu pengunjung mereka pasti akan melihat banyak gambar di website.
Kumpulan gambar ini di muat dari server kita sendiri, dampaknya web jadi lemot, terkadang mengalami downtime. Saya satu kali pernah mengalami limit, dimana sumber daya yang saya gunakan habis. Web menampilkan halaman cpanel dengan keterangan Resource Limit reached.
Disinilah saya mencari cara agar bisa menghost file gambar, serta mengurangi asset eksternal yang membuka permintaan dalam jaringan ke server. Dari semua cdn gambar yang saya temui, hanya satu yang menyediakan gratis penyimpanan sebesar 20GB dan unlimited bandwidth untuk user baru tanpa harus membayar.
Selama mencoba ada beberapa kelebihan imagekit yang saya rasakan, mungkin kamu perlu membaca review ini sebelum mencobanya.
Gratis Penyimpanan sebesar 20Gb dan unlimited Bandwidh
Tidak semua orang punya uang, dengan layanan gratis ini kita bisa mencoba secara gratis untuk memulai bisnis dari nol tanpa harus mengeluarkan uang. Ini adalah salah satu keunggulan dari imagekit, karena saya sering mendapati layanan premium menggunakan teknik trial agar kita bisa menikmatinya.
Teknik trial menggunakan kartu kredit, sehingga kita tidak bisa membuat akun dengan mudah. Dan fitur gratis ini bisa di tingkatkan ke level bisnis bila kita sudah mampu, seperti halnya perusahaan semakin hari pasti akan semakin berkembang.
So tunggu apa lagi, segera daftar di imagekit.io nikmati gratis penyimpanan sebesar 20Gb dan unlimited bandwidth khusus pengguna awal. Bila sudah berkembang bisa upgrade ke enterprise dengan batasan yang lebih tinggi.
Penggunaan mudah, fitur developer lengkap
Imagekit punya banyak librari yang memudahkan pengguna memanajemen serta mengupload gambar, dengan banyaknya library imagekit bisa di integrasikan dengan beragam cms yang kamu punya. Atau mungkin kamu menggunakan wordpress, bisa langsung install plugins yang tersedia.
Saya mengintegrasikan cms sendiri menggunakan PHP SDK dari imagekit, dengan kelas ini proses upload gambar, penampil gambar, bisa di lakukan dengan mudah langsung dari website kita sendiri. CDN lain belum tentu punya library yang lengkap.
Kontrol gambar melalui parameter URL
Tidak perlu menyediakan gambar dengan beragam ukuran, cukup gunakan URL untuk mengatur gambar sesuai keinginan. Dengan menambahkan parameter yang sesuai dengan dokumentasi Imagekit kita bisa mengatur ukuran file gambar/kualitas ( Kompress mode), ukuran lebar x tinggi gambar, membuat gambar bayangan, mengubah gambar portrait, mengubah gambar jadi bulat.
Fitur ini sama seperti fitur yang di sediakan oleh blogger, imagekit menyediakan alat agar kita bisa bekerja lebih cepat. Gambar yang sudah di muat akan lebih cepat dilihat, karena imagekit menggunakan cache selama 366 hari.
Saya menggunakan fitur ini untuk meresize gambar menjadi bentuk yang lebih kecil, kebutuhan gambar untuk thumbnail related post, sidebar list, dan lain-lain. Gambar dengan ukuran yang lebih kecil, tentunya bisa meningkatkan skor kecepatan muat website.
Mendukung Hosting video
Bukan layanan seperti youtube, imagekit mempunyai fitur yang mengizinkan pengguna untuk menyimpan video mereka di platformnya. Sekali lagi ini tidak cocok untuk membuat layanan web video streaming, fitur video ini bisa di gunakan buat kamu yang membutuhkan playback video seperti animasi.
Misalkan kamu membuat artikel beased tutorial, dengan menggunakan cdn imagekit kamu bisa membuat kontrol video yang di putar otomatis guna menjelaskan bahasan topik lebih lanjut ke pihak client. Kenapa imagekit tidak cocok untuk layanan video stream? Karena jumlah space atau penyimpanan gratis yang di berikan hanya sebatas 20GB, sementara file dalam bentuk video rata-rata ukuranya besar.
Untuk menghosting video sendiri masih bisa di andalkan, sama seperti fitur blogspot yang dimana kita bisa menambahkan video secara langsung tidak melalui emmbed layanan pihak ketiga seperti youtube, twitter, tiktok. Fitur video ini sudah di optimalkan, dan mendukung berbagai jenis level kompression video.
Nanti video yang di tayangkan ke pengguna merupakan video kompressi atau dalam bentuk file stream, ukuran video juga bisa di optimalkan menyesuaikan kecepatan jaringan yang dimiliki oleh user. Tapi kamu wajib menambahkan javascript dari imagekit untuk mengukur kecepatan internet dan mengontrol ukuran filestream.
Cara mendaftar di cdn imagekit.io
- Silakan akses halaman pendaftaran, atau klik langsung imagekit.io/registration
- Masukan username, alamat email, nomor HP, nama lengkap, dan organisasi
- Setelah daftar, masuk ke bagian media library abaikan menu getstarted
- Jika kamu membutuhkan bantuan bisa baca di sini Docs Imagekit
Kenapa menggunakan imagekit? Menggunakan cdn adalah alternative terbaik di banding menggunakan server internal untuk menghosting gambar, semakin banyak akses/permintaan ke link sumber gambar web server bakalan kewalahan menangani banyak permintaan.
Mengelolah media gambar tidak hanya memberikan gambar begitu saja ke client, tapi harus menyediakan gambar dalam berbagai ukuran agar sesuai dengan kebutuhan. Bayangkan kalau related post menggunakan gambar dengan resolusi besar? loading web bisa lemot, bandwidth server cepat habis.
Bila ada pertanyaan seputar imagekit, kamu bisa memberikan komentar di kolom disqus yang ada di bawah. Kalau kamu sepakat buat memberikan penilaian terhadap layanan imagekit, bisa berikan rating pada artikel ini. Rating anda sangat membantu banyak orang memilih layanan yang tepat.